Lemon tea sangat nikmat diminum dalam keadaan hangat maupun dingin. Bahkan beberapa sumber mengatakan lemon tea berkhasiat untuk mengobati batuk yang membandel (mungkin kandungan lemonnya yang dapat mengobati batuk), baik itu batuk kering maupun batuk basah. Secara detail saya tidak tahu kandungan lemon atau jeruk nipis, karena saya bukan ahli gizi. Tapi yang jelas meminum lemon tea memang memberikan efek segar. Entah karena lemonnya, atau karena tehnya yang mengandung zat adiktif yang bikin ketagihan.
Tahukah Anda cara membuat lemon tea yang nikmat. Sebenarnya nikmat itu relatif ya, jadi bisa saja lemon tea nikmat buat saya tapi tidak nikmat buat orang lain. Tapi saya akan memberikan resep membuat lemon tea yang nikmat menurut versi saya.
Bahan :
- Teh (usahakan bukan teh celup)
- Jeruk nipis
- Gula pasir
- Serai
- Air putih
Cara membuat lemon tea untuk ukuran satu gelas besar.
Rebus satu sendok teh dan 1/2 batang serai yang sudah digeprek dengan 250 ml air sampai mendidih dan tehnya larut. Tuangkan ke dalam gelas, masukkan gula pasir sesuai selera aduk sampai seluruh gula larut, kemudian peras 1/4 jeruk nipis ke dalam gelas tersebut. Lemon tea nikmat siap dinikmati. Jika Anda ingin menikmati lemon tea dingin, Anda bisa memasukkannya ke dalam freezer atau menambahkan es batu kedalamnya.
Cetak Halaman Ini
Cupu Kyai Panjala 2024
4 weeks ago
11 comments:
Resepnya mantab banget kang... ntar dicoba kalo pas batuk...
hmm.. biasanya jeruk nipis sama kecap, dan lebih segar lagi ditambahin soto.. jiakaka
kalo masih bandel batuknya bos?
wah semakin mantap saja blognya seno nih
uhuk uhuk batuk nih byme
makasih tipnya nih mas, aku sekarang lagi mbatuk mau langsung tak coba
Thx Infonya .. sangat berguna …
segerrrr di tenggorokan.........
infonya bagussss,,,,,, siiip deh
infonya bermanfaat,,, good
kelihatannya enak nih .
semoga ini berhasil untuk mengobati batuk .
Post a Comment
Terima kasih telah meninggalkan komentar. Secepatnya akan saya balas komentar Anda. Salam hangat.